asd
spot_img

Satpolair Resor Tanah Laut Rayakan Hari Bhayangkara

 

KALSEL TODAY, Tanah Laut – Satuan Polisi Perairan Resor Tala bersama para pegiat lingkungan Nayaka Mahitala Cyber Adventure Indonesia rayakan Hari Bhayangkara dengan mengadakan bakti sosial kemasyarakatan, Kamis (24/06/2021)

Kapolres Tanah Laut AKBP Cuncun Kurniadi, melalui Kasat Polair AKP Supriyanto, dalam sambutannya menyampaikan bahwa rangkaian peringatan Hari Bhayangkara ke-57 ini tidak hanya bersifat seremonial tetapi juga melakukan kegiatan yang langsung menyentuh kepentingan masyarakat setempat.

“Selain melaksanakan bersih pantai dan penanaman pohon lengkeng, kami juga menyerahkan bantuan sarana dan prasarana untuk mushola dan masjid di Desa Tungkaran Kiri” ungkapnya.

Pohon lengkeng (Dimocarpus Longan) yang ditanam merupakan bantuan Kesatuan Pengelola Hutan (KPH) Tanah Laut melalui Cyber Adventure Indonesia.

Sampah di pesisir Pantai Turki, lebih didominasi oleh sampah plastik dan styrofoam sisa makanan pengunjung yang berwisata. Peserta kegiatan bersih pantai diarahkan untuk memungut semua sampah dan dikumpulkan di titik tertentu untuk kemudian diangkut oleh armada truk sampah dari Dinas Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kab. Tanah Laut yang kemudian dikirim ke TPA Bakunci Pelaihari setelah diadakan pemilahan.

BACA  Sempat Terhenti Pembangunannya, Pelabuhan Swarangan Mulai Beroperasi

Puncak kegiatan ditandai dengan pemotongan tumpeng sebagai rasa syukur atas bertambahnya usia Korps Bhayangkara ke-75, yang kebetulan bertepatan dengan hari lahir Kasatpolair Resor Tala dan beberapa personil Polair lainnya.

Desy Ratnasari, salah satu peserta aksi dari Cyber Adventure Indonesia berharap agar momen Hari Bhayangkara yang diisi kegiatan positif dalam hal kepedulian terhadap lingkungan dapat menjadi contoh yang baik bagi semua pihak, salah satunya dengan tidak membuang sampah sembarangan.

“Sampah merupakan akar masalah lingkungan yang sangat kompleks sehingga menjadi tanggungjawab bersama” tambahnya.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Kapolsek Jorong dan anggotanya serta puluhan kader lingkungan binaan Cyber Adventure Indonesia dari SMPN 3 Jorong, ketatnya protokol kesehatan di tengah pandemi Covid-19 menjadi pertimbangan khusus sehingga dilakukan pembatasan peserta aksi.

BACA  Ungkap Syukur, Warga Pagatan Besar Gelar Selamatan Laut

Terpisah, Agus Supriono, Kasi Perlindungan Hutan KPH Tala, memberikan apresiasi atas kegiatan yang dilaksanakan, Ia berharap agar kerjasama yang telah terjalin selama ini terus ditingkatkan.

“Selamat Hari Bhayangkara ke-57, tetap jadi pengayom masyarakat dan kami berharap agar Polri semakin Presisi” tutup Agus. (ymd/abe)

Facebook Comments
spot_img

Must Read

Related Articles