asd
spot_img

Peringatan HUT RI ke-77 di Banjarbaru, Ada Artis hingga Bagi Bendera

KALSELTODAY.CO.ID, Banjarbaru – Pasangan selebriti tanah air Muhammad Ibrahim atau lebih populer dengan nama Baim Wong bersama istrinya Paula Verhoeven nampak hadir saat pelaksanaan upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke-77 di lapangan Murjani Kota Banjarbaru.

Dengan mengenakan baju sasirangan berwarna hitam artis, model dan youtuber ini berada dipanggung utama duduk dibaris ketiga bersebelahan dengan Walikota Banjarbaru periode 2010 – 2015 Ruzaidin Noor.

Upacara yang berlangsung khidmat ini dipimpin langsung oleh Wali Kota Banjarbaru H M Aditya Mufti Ariffin.

BACA  Positif Covid-19 Kalsel Bertambah 14 Jadi 146 Kasus, Sembuh Bertambah 4 

Usai upacara Aditya Mufti Ariffin membagikan sebanyak 5.000 bendera merah putih.

“Pembagian ini merupakan bagian dari gerakan pembagian 10 juta bendera yang dilakukan serentak di seluruh wilayah Indonesia saat peringatan HUT ke-77 RI,” ucap Aditya Mufti Ariffin.

Selain itu pembagian bendera merah putih juga dilakukan di lampu merah pertigaan Jalan A Yani Km 33 dan lampu merah pertigaan depan markas Brimob Polda Kalsel Jalan A Yani km 30. (maa)

Facebook Comments
spot_img

Must Read

Related Articles