KALSELTODAY.CO.ID, Banjarmasin – Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Kota Banjarmasin Rahmat Santoso, SE mengungkapkan bahwa telah membuka pendaftaran Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) untuk dijaring menjadi Caleg pada partai yang dipimpinnya.
“Kita telah menjaring putra putri terbaik, khususnya yang ada di kota ini untuk mewakili Hanura Banjarmasin dalam pemilihan Calon Anggota Legislatif di 2024 akan datang,” ucap Rahmat saat disambangi dikediamannya, Senin (26/12/2022).
Rahmat menginginkan dengan adanya penjaringan Bacaleg ini bisa menawarkan Caleg terbaik dan memiliki misi untuk membangun kota Banjarmasin menjadi lebih baik.
“Dengan putra putri terbaik, kita bangun Kota Banjarmasin dengan berhati nurani,” tegasnya.
Disingung target perolehan kursi pada Pileg 2024 mendatang, Rahmat tidak menepis keinginannya ingin meraih kursi sebanyak-banyaknya, namun dirinya berujar ingin mengembalikan kejayaan partai Hanura Banjarmasin minimal seperti hasil 2014 lalu.
“Ya kita harapkan sih semua Dapil memiliki kursi atau kalo bisa 9 kursi tapi minimal seperti hasil pileg 2014 lalulah. 3 kursi,” tandasnya.
Pendaftaran Bacaleg Partai Hanura Banjarmasin sendiri dibuka hingga tanggal 26 Januri 2023 mendatang. (adv)